Kamis, 09 Februari 2017

CONTOH RESUME PENYULUHAN KEMENAG



RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Sekilas Tentang Al Qur’an
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag.                      Nama Binaan             : Majlis Ta’lim Sabda Dua
Hari, Tanggal              : Senin, 2 Januari 2017            Alamat Binaan            : Jl Ki Mangun Sarkoro
Waktu                                     : 18.30-19.30                                                                Setono Pekalongan Timur

A.    RINGKASAN MATERI
Al Quran diturnkan oleh Allah SWT melalui malaikat Jibril kepada Nabi SAW secara berangsur-angsur selama 22 tahun, 2 bulan, 22 hari. Ada yang menyebutkan 23 tahun, pada tanggal 17 Romadhon, di saat Nabi berusia 40 tahun sampai wafatnya rosul di usia 63 tahun. Al Quran terdiri dari 114 surat 30 Juz, 6236 ayat (menurut riwayat Ad Dur).
Al Quran merupakan mu’jizat Nabi yang paling besar. Setelah wafatnya rosul, para sahabatlah yang bertanggung jawab menulis kembali wahyu Allah tersebut, sehingga pada masa khalifah Utsman Bin Affan Al Quran mulai disusun kembali berdasarkan hafalan para sahabat. Mempelajari Al Quran agar sesuai maknanya diperlukan ilmu tafsir.
Nama-nama lain Al Quran : Al Kitab, Al Furqon (pembeda benar dan salah), Az Dzikir (pemberi peringatan), Al Mauidhah (pelajaran/ nasehat), Al Hukum (peraturan/ hukum), Al Hikmah (kebijaksanaan), As Syifa (obat), Al Huda (Petunjuk), At Tanzil(yang diturnkan), Ar Rahmat (karnia), Ar Ruh (ruh), Al Bayan (penerang), Al Kalam (capan/ firman), Al Busyra (kabar gembira), An Nur (cahaya), Al Bashair (pedoman), Al Balagh (penyampaian/kabar), Al Qoul (ucapan/perkataan)
B.     TANYA JAWAB






Pekalongan, 1 Januari 2017
Penyuluh


Qoni’ah S, Ag

 
RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Tafsir Surat Al Fatihah (Ayat 1)
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag.                      Nama Binaan              : Majlis Ta’lim Sabda Dua
Hari, Tanggal              : Senin, 9 Januari 2017            Alamat Binaan            : Jl Ki Mangun Sarkoro
Waktu : 18.30-19.30                                                                                          Setono Pekalongan Timur

A.    RINGKASAN MATERI
Surat Al Fatihah terdiri dari 7 ayat, diturunkan di kota Mekkah (ayat Makkiyah). Surat Al Fatihah disebut juga merupakan induk dari semua isi Al Quran atau Ummul Quran karena dia pembuka dalam Al Quran, juga disebut sebagai Ummul Kitab, juga disebut sebagai Ummul Matsani (tujuh yang berulang-ulang) karena jumlah ayatnya tujuh dan dibaca berulang-ulang dalam sholat. Surat ini dimulai dari ayat pertama yaitu lafadz Bismillahirrahmaanirrahim (dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang). Awal kali dalam Surat Al Fatihah mengandung hikmah bahwa kita harus menyebut nama Allah memohon pertolongan sebagai pencipta makhluk-makhlukNya. Pengenalan terhadap Tuhan kita “Allah”, awal kali termaktup dalam surat ini. Di dalam kehidupan manusia sebagai makhluk Allah. Tentunya ada pencipta yang patut kita agungkan yaitu Allah, Dzat yang Maha Suci, satu-satunya yang harus disembah, Dialah Tuhan yang tidak membutuhkan makhluk, tapi makhluk yang membutuhkanNya. Sifat Ar Rahman (Maha Pemurah) memiliki pengertian bahwa Allah memiliki kasih sayang kepada semua makhlukNya, sedangkan Ar Rahim memiliki pengertian bahwa Allah menyayangi kepada orang-orang mukmin. Kedua sifat tersebut Ar Rahman Ar Rahim menetapkan adanya sifat rahmat (sayang) bagi Allah sesuai dengan kebesaranNya.
B.     TANYA JAWAB
Para pembelajar merasa “Wah ternyata kita masih perlu belajar ya.





Pekalongan, 8 Januari 2017
Penyuluh


Qoni’ah S, Ag
RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Tafsir Surat Al Fatihah (ayat 2)
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag.                      Nama Binaan              : Majlis Ta’lim Sabda Dua
Hari, Tanggal              : Senin, 16 Januari 2017          Alamat Binaan            : Jl Ki Mangun Sarkoro
Waktu : 18.30-19.30                                                                                          Setono Pekalongan Timur

A.    RINGKASAN MATERI
الحمد لله ر ب العالمين  Artinya “Segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam”. Makna Alhamdu adalah pujian kepada Allah. Allah mengajarkan kepada kita bagaimana cara memujiNya dengan tepat. Maka Allah berkata “Wahai hambaku, jika kamu hendak bersyukur dan memujiku ucapkanlah الحمد لله ر ب العالمين  . Bersyukurlah kita kepada Allah atas semua kebaikan yang telah diberikan oleh Allah kepada kita, karena Allah yang memiliki keagungan, Yang Maha Esa dalam mewujudkan makhluk, Allah lah tuhan alam semesta, jin malaikat, seluruh yang ada di langit dan di bumi. Sebagai hamba tidaklah boleh kita memuji ciptaanNya melebihi pujian kita terhadap Allah. Manusia pintar asalnya dari Allah, kecantikan, ketampanan, kekayaan semua datang dari Allah.
B.     TANYA JAWAB
Manusia bolehkah menyombongkan hartanya atau tidak?
Jawab : Tidak boleh, harta adalah titipan Allah, manusia hanya bisa berusaha/ ikhtiyar, bisa saja ketika kita mengaku paling kaya tetapi tiba-tiba Allah berkehendak lain, mengambil harta yang kita punyai tersebut. Oleh karenanya manusia tidak boleh sombong atas kekayaannya dan harus mengeluarkan zakat dan shodaqohnya kepada yang berhak menerimanya, sebagai wujud rasa syukur atas nikmat yang diberikan Allah.

Pekalongan, 15 Januari 2017
Penyuluh


Qoni’ah S, Ag




RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Tafsir Al Fatihah (ayat 3)
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag.                      Nama Binaan              : Majlis Ta’lim Sabda Dua
Hari, Tanggal              : Senin, 23 Januari 2017          Alamat Binaan            : Jl Ki Mangun Sarkoro
Waktu : 18.30-19.30                                                                                         Setono Pekalongan Timur

A.    RINGKASAN MATERI
Ayat yang ke 3, yaitu الر حمنالرحيم (Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Dimana rahmat Allah meliputi segala sesuatu dan keutamaan Allah menyebar ke seluruh manusia. Oleh karenanya syukur dan pujian hanya kepada Allah yang menjadi Tuhan seluruh alam dan tidak pantas kepada selain Allah, karena Allah lah yang telah memberi rizqi, keselamatan, kenikmatan, juga petunjuk untuk menggapai kebahagiaan dunia dan akhirat. Allah yang telah mengatur seluruh masalah hamba-hambaNya sesuai dengan peraturan yang telah ditetapkan. Dimana peraturan tersebut membawa dampak positif atas perbaikan manusia dan lingkungan alam sekitarnya. Diciptakannya matahari, air sebagai sarana kehidupan, air, makanan yang bergizi, untuk meningkatkan mutu manusia, demikian juga angin, hujan dan lain seterusnya memiliki manfaat bagi manusia dan makhluk hidup lain.
B.     TANYA JAWAB





Pekalongan, 22 Januari 2017
Penyuluh


Qoni’ah S, Ag





RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Tafsir Surat Al Fatihah (ayat 4)
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag                       Nama Binaan              : Majlis Ta’lim Sabda Dua
Hari, Tanggal              : Senin, 30 Januari 2017          Alamat Binaan            : Jl Ki Mangun Sarkoro
Waktu                                     : 18.30-19.30                                                                  Setono Pekalongan Timur

A.    RINGKASAN MATERI
Ayat yang ke empat yaitu  ما لك يوم الدين (Penguasa hari Pembalasan/ qiyamat. مالك berarti pemilik, sedang jika dibaca malik berarti raja. يومالدين (Hari Pembalasan) hari yang waktu itu masing-masing manusia menerima pembalasan amalan yang baik maupun yang buruk. يومالدين disebut juga yaumul qiyamah, yaumul hisab, yaumul jaza’ dsb. Penyebutan hari pembalasan untuk menunjukkan kesempurnaan kekuasaanNya atas semua makhluk pada hari itu, dimana manusia akan dibalas sesuai amal dan perbuatannya, kebaikan akan dibalas dengan kebaikan pula dan amal buruk akan dibalas dengan amal buruk pula.
B.     TANYA JAWAB





Pekalongan, 29 Januari 2017
Penyuluh


Qoni’ah S, Ag







RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Bab 8 Nabi Muhammad SAW
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag                       Nama Binaan              : Madin Manba’ul Huda
Hari, Tanggal              : Rabu, 4 Januari 2017            Alamat Binaan            : Setono Gang VI
Waktu                                     : 18.30-19.30                                                                  Pekalongan Timur

A.    RINGKASAN MATERI
Kita wajib untuk mengagungkan Tuhan kita (Allah SWT) dzat yang Maha Agung, juga mengagungkan Nabi Muhammad dengan cara menanamkan rasa cinta kita terhadap Nabi Muhammad dalam hati kita melebihi cinta kita terhadap orang tua kita, juga terhadap diri kita.
B.     TANYA JAWAB





Pekalongan, 3 Januari 2017
Penyuluh


Qoni’ah S, Ag











RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Bab 8 Nabi Muhammad (lanjutan)
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag                       Nama Binaan              : Madin Manba’ul Huda
Hari, Tanggal              : Rabu, 11 Januari 2017          Alamat Binaan            : Setono Gang VI
Waktu                                     : 18.30-19.30                                                                  Pekalongan Timur

A.    RINGKASAN MATERI
Lebih mengagungkan Nabi محمد dibandingkan rasa cinta kita terhadap orang tua dan diri kita sendiri disebabkan oleh Rosul adalah orang yang mengajarkan kepada kita tentang agama Islam, sehingga kita bisa mengenal siapa Tuhan kita, juga bisa membedakan halal dan haram. Allah mencintai Nabi Muhammad sehingga menjadikannya sebagai manusia yang paling mulia, dan menjadikannya sebagai suri tauladan manusia dalam moral dan peradaban.
B.     TANYA JAWAB





Pekalongan, 10 Januari 2017
Penyuluh

Qoni’ah S, Ag









RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Bab 8 (lanjutan)
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag                       Nama Binaan              : Madin Manba’ul Huda
Hari, Tanggal              : Rabu, 18 Januari 2017          Alamat Binaan            : Setono Gang VI
Waktu                                     : 18.30-19.30                                                                  Pekalongan Timur

A.    RINGKASAN MATERI
Apabila kita benar-benar cinta terhadap Rosul SAW, maka ikutilah segala perbuatan Rosul dan kerjakanlah semua nasehatnya, supaya kita memperoleh ridho Allah dan dicintaiNya.




B.     TANYA JAWAB







Pekalongan, 17 Januari 2017
Penyuluh

Qoni’ah S, Ag








RESUME PENYULUHAN
Judul Materi Penyuluhan : Bab 9 Di Dalam Rumah
Nama Penyuluh           : Qoni’ah S, Ag                       Nama Binaan              : Madin Manba’ul Huda
Hari, Tanggal              : Rabu, 25 Januari 2017          Alamat Binaan            : Setono Gang VI
Waktu                                     : 18.30-19.30                                                                  Pekalongan Timur
A.    RINGKASAN MATERI
Setiap anak muslim harus memiliki sopan santun di dalam rumah, Yaitu dengan cara menghormati kedua orang tuanya, saudara (lk) dan perempuan serta semua orang yang hidup bersama di rumah.
B.     TANYA JAWAB





Pekalongan, 24 Januari 2017
Penyuluh

Qoni’ah S, Ag


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

TEKS PIDATO ISRA' MI'RAJ

  اَلسَّلَامُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَۃُﷲِ وَبَرَكَاتُهُ إِنَّ الْحَمْدَ لِلَّهِ نَحْمَدُهُ وَنَسْتَعِينُهُ وَنَسْتَغْفِرُهُ وَنَعُوذُ بِاللهِ ...